Polsek Kedokanbunder Terus Lakukan Patroli Pasca Pemilu 2024

    Polsek Kedokanbunder Terus Lakukan Patroli Pasca Pemilu 2024

    INDRAMAYU - Pasca Pemilu 2024, Polsek Kedokanbunder jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melakukan patroli rutin di wilayah hukumnya sebagai upaya antisipasi terhadap potensi gangguan ketertiban dan keamanan, termasuk C-3 (Curi, Curat, Curas). Jumat (16/2/2024)

    Kegiatan patroli ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya tindakan kriminal dan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kedokanbunder.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kedokanbunder, Iptu Sujana, menyatakan pentingnya kehadiran kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pasca Pemilu. 

    Melalui kegiatan patroli ini, Polsek Kedokanbunder berkomitmen untuk melindungi masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.

    "Dengan adanya patroli ini, kami berharap dapat memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat dan menciptakan suasana yang aman dan tenteram pasca Pemilu 2024, " ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    polsek kedokanbunder polres indramayu polda jabar polri presisi
    Indramayu1

    Indramayu1

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Kedokanbunder dan PPK Jaga Gudang...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Kedokanbunder Intensif Lakukan Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami